Chating Facebook dengan Chit Chat


  

 Anda tentunya ingin tetap terhubung dengan jejaring sosial Facebook,walaupun disaat anda beraktivitas setiap hari.
Tapi kadang-kadang malas juga kalau harus membuka Aplikasi Browser hanya sekedar untuk membuka Facebook.
Apalagi Bila kita bekerja dengan aplikasi yg cukup berat,ditambah aplikasi Browser akan semakin membuat pusing.
Tapi jangan khawatir sekarang kita bisa chating online di Facebook,tanpa membuka Homepage Facebook,dan tentunya kita tidak perlu menggunakan aplikasi browser lagi.
Anda hanya butuh satu aplikasi yg tidak terlalu berat, namanya CHITCHAT FACEBOOK.
Salah satu keunggulan Instant Messenger (IM) lain seperti Yahoo! Messenger dan GTalk adalah mereka dapat teap dijalankan dalam desktop, tanpa harus membuka browser. Facebook secara resmi belum meluncurkan program chat versi desktop, tapi anda bisa mencoba program ini jika merasa repot membuka halaman Facebook hanya untuk chat.
ChitChat adalah program desktop gratis untuk menjalankan chat Facebook tanpa harus membuka halaman Facebook. beberapa keunggulan ChitChat adalah:

- Mudah digunakan, cukup download, instal, kemudian login.
- Tetap mendukung tab Chat, sehingga bisa lebih mudah melakukan chat dengan banyak orang.
- Notifikasi langsung pada desktop, sehingga anda akan langsung sadar jika ada teman yang mengirim pesan.

ChitChat tersedia dalam beberapa bahasa, antara lain Inggris, Jerman, Spanyol, dan Prancis. untuk menggunakannya, ikuti langkah berikut :
  Setelah download installer selesai, lakukan proses instalasi seperti biasa. Perhatikan bahwa ChitChat akan menawarkan anda untuk menginstall plugin browser. Hapus pilihan tersebut, jika anda tidak menginginkannya. Lanjutkan proses instalasi sampai selesai.
    ChitChat akan memunculkan jendela login seperti Yahoo! Messenger. isikan dengan alamat e-mail anda untuk Facebook beserta passwordnya. setelah anda login, maka ChitChat akan menampilkan jendela yang isinya: apakah anda mau mengubah status bahwa anda sedang chat menggunakan Chit Chat. Pilihlah No, jika anda tidak inginkan mengubahnya.
    Setelah proses login sukses, anda bisa langsung memulai chat dengan teman anda yang sedang online. sistemnya yang menggunakan tab dapat menyederhanakan tampilan sehingga tidak memerlukan banyak jendela, seperti pada Yahoo! Messenger.



Bila anda tertarik dengan Aplikasi Ini, Silahkan Download disini.
(Dari berbagai Sumber - P.de)
   

◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2011 NAMARA is proudly powered by blogger.com | Design by BLog Bamz Published by Template Blogger

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...