Kolaborasi Dadakan Wali

Jakarta: Untuk ukuran kelompok musik yang dadakan menerima tawaran kolaborasi di manggung, Wali tergolong band yang cepat menguasai keadaan. Mereka mampu menyatukan suara dan aksi dengan puluhan anak pesantren dalam siaran langsung ulang tahun ke-20 SCTV, di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Selasa (24/8).

"Aku kaget pas ketemu anak-anak itu. Mereka masih kecil-kecil tapi suaranya udah bagus. Ya, nggak heran sih mereka kan dari sekolah musik Farabi yang sudah ternama," ujar Faank usai berkolaborasi membawakan Salawat milik Wali. Vokalis yang satu ini tak bisa berhenti memuji kemampuan anak-anak tersebut.

Wali sendiri merasa tersanjung jika tiap saat diundang menyanyi di SCTV. Bagi band asal Blora, Jawa Tengah ini SCTV bagai agen yang menemukan potensi mereka. Sebagai wujud penghargaan, Wali selalu mengedepankan kepentingan SCTV. "Kalo untuk TV lain masih dipikirin," ujar Faank.

Kali pertama Wali dikenal ketika mengisi acara di Hip Hip Hura. Tak malu dibilang musiknya kampungan?  "Aku dan teman-teman main musik sesuai dengan kemampuan dan selera hati. Kalo main aliran jazz atau rock, kita ngga bisa. Malah jadi jelek nanti tampilnya," kata mereka.

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2011 NAMARA is proudly powered by blogger.com | Design by BLog Bamz Published by Template Blogger

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...